Sekarang ini banyak sekali aplikasi jahil untuk android yang bisa kita dapatkan di play store secara gratis.Kebanyakan aplikasi-aplikasi unik ini menawarkan sebuah trik atau hal gila yang bisa anda gunakan untuk menjahili orang lain.Memang,sekarang ini android sedang dimasa kejayaannya,terbukti banyak sekali muncul aplikasi-aplikasi unik yang bisa didapatkan secara gratis,salah satunya yaitu aplikasi android penghasil uang. Nah sekarang saya juga akan berbagi beberapa aplikasi jahil yang cukup konyol namun menghibur bagi kita dan bencana bagi orang lain.Apa saja mereka,silahkan dibaca
Aplikasi Jahil Untuk Android
- Crack Your Screen
Ini nih aplikasi yang paling saya suka.Ya dengan aplikasi ini kalian bisa membuat seolah-olah layar atau touchsreen anda terlihat retak dan pecah.Yang membuat aplikasi ini semakin unik adalah,terdapat efek suara retak yang akan menambah keaslian bahwa layar android kita retak.Nah untuk yang mau menjahili teman atau saudaranya,aplikasi ini sangat saya sarankan karena penggunaannya yang simpel sehingga tidak memancing kecurigaan bagi orang lain.Anda juga bisa mengatur efek rusak pada laya,dan mengatur efek suara yang akan digunakan agar lebih relistis.Bagi kalian yang tertarik dengan aplikasi ini,langsung saja download melalui link yang sudah tersedia
- Fake Error
Nah bagi kalian yang sebel sama teman atau saudara karena sering meminjam Android anda,aplikasi Fake Error ini sangat cocok buat anda.Anda bisa mengatur efek error apa saja yang akan dimunculkan pada statusbar.Anda juga bisa menuliskan kata-kata sendiri yang nantinya bisa membuat teman Anda ketakutan membaca notifikasi yang keluar sehingga nantinya teman atau saudara anda tidak sembarangan dalam meminjam smartphone anda.Aplikasi ini bisa anda download secara gratis melalui link berikut ini:
- Real Razor (Prank)
Aplikasi android jahil yang satu ini mungkin akan membuat efek kaget dan shock yang sangat besar bagi teman anda.Ya dengan aplikasi ini,teman anda akan merasa kaget seolah-olah rambut mereka dicukur dengan mesin cukur.Aplikasi Real Razor cocok bagi kalian yang ingin usil dengan teman anda yang selalu memperhatikan rambutnya.Cara kerja aplikasi ini tidak jauh berbeda dengan alat cukur poda umumnya,yaitu dengan mendekatkan Smartphone android kita ke rambut orang lain.Setelah itu akan muncul efek suara yang sangat persis dengan alat cukur.Aplikasi ini bisa anda peroleh secara cuma-cuma alias gratis melalui link berikut:
- Blue Screen Of Death
Pernahkah ponsel anda mengalami blue screen atau istilahnya crash? dengan aplikasi ini anda bisa mengatur kapan anda akan membuat layar anda mengalami blue screen. Cara kerja aplikasi ini sangat simpel sekali,anda tinggal menjalankan aplikasi ini dan mengatur sedikit pengaturan sesuai keinginan anda.Aplikasi ini sama seperti aplikasi Fake Error sebelumnya yang cocok dimiliki bagi kalian yang memiliki teman atau saudara yang nyebelin karena minjem android kita terus. Nah dengan aplikasi ini,setidaknya mereka bisa sedikit jera dan tidak berani lagi meminjam smartphone anda secara sembarangan.Untuk yang tertarik dengan BSOD bisa langsung download melalui link berikut :
- Hertzier
Aplikasi yang satu ini serupa dengan aplikasi yang pernah saya bagikan sebelumnya yaitu aplikasi android pengusir nyamuk yaitu dengan menggunakan frekuensi. Dengan aplikasi ini,anda bisa mengejutkan teman anda atau menjahili mereka dengan suara-suara nyamuk.Anda juga bisa mengatur sendiri keras lemahnya suara yang akan dikeluarkan nantinya.Tapi sebelum menggunakan aplikasi ini,perlu diperhatikan kalau aplikasi ini tidak boleh diperuntukkan untuk orang yang memiliki riwayat jantung karena efek yang dihasilkan sangat nyaring jika anda mengatur pada volume yang paling keras. Untuk link downloadnya bisa langsung klik tautan berikut :
Download Hertizier
- Prank Pack
Aplikasi Prank Pack ini menurut saya merupakan aplikasi yang wajib dimiliki jika ingin menjahili orang lain,karena didalam aplikasi ini anda bisa menjalankan beberapa trap yang unik hanya dengan satu aplikasi.Aplikasi ini tersedia dalam 2 versi yaitu versi gratisan dan berbayar.Untuk versi gratisan sendiri anda hanya diberi 7 trik jahil saja,sedangkan untuk yang versi berbayarnya pasti lebih banyak.
Nah itu saja teman beberapa aplikasi jahil android yang harus kalian miliki jika kalian adalah anak jahil sejati, tapi disini saya tidak mengajarkan kepada anda untuk berbuat jahil ya,saya hanya sekedar share berbagai teknologi terkini yang unik dan menarik kepada anda. Sekian untuk yang kesulitan dalam proses download bisa bertanya melalui link kometar yang tersedia.
Terima Kasih
Terima Kasih
0 comments:
Post a Comment