Sunday, 21 June 2015

Ini Lho Penyebab Android Cepat Panas

Banyak sekali faktor penyebab android cepat panas mulai dari hal yang sederhana sampai hal yang lebih rumit lagi.Namun disini saya akan berbagi kepada anda faktor apa saja yang menyebabkan smartphone kita cepat panas.Sebelumnya saya akan jelaskan secara singkat dulu ya kenapa ponsel android kita menjadi agak hangat.Ponsel kita bekerja selayaknya mesin-mesin yang memerlukan sebuah tenaga atau energi untuk bisa membuatnya bekerja.Nah untuk smartphone sendiri,energi tersebut didapatkan dari baterai,untuk android sendiri,permasalahan mengenai baterai merupakan hal yang sering terjadi,untuk lebih jelasnya bisa lihat artikel tentang penyebab baterai android cepat panas.Nah keadaan baterai sendiri membawa pengaruh juga terhadap panas yang ada pada ponsel kita.Biasanya kalau kita bekerja 2 kali lebih keras dengan android kita,maka kita bisa merasakan hawa hangat bahkan panas yang terasa pada bagian belakang.Hal itu merupakan respon baterai karena kita terlalu berlebihan dalam menggunakan smartphone kita. Itu merupakan gambaran umum penyebab Android kita sering panas.Banyak sekali faktor lain yang bisa dijelaskan oleh Teknologi Terkini

Ini Lho Penyebab Android Cepat Panas

Namun,sekarang ini banyak faktor atau sebab lain yang membuat smartphone menjadi panas,beberapa sebab yang umum akan saya bagikan kepada anda.


Penyebab Android Cepat Sekali Panas


  • Penggunaan Berlebihan
Kebanyakan kasus ponsel cepat panas terjadi karena penggunaan yang terlalu berlebihan dari biasanya. Lho,,kok bisa,padahal pada saat baru beli saya seharian memainkan ponsel saya,tapi ponsel saya tidak panas ?? Nah begini teman,penggunaan smartphone yang terus menerus akan membuat mesin-mesin dalam ponsel kita akan berkurang kinerjanya sehingga menjadi kurang optimal,ibaratnya motor,pada saat kita baru beli,pasti motor tersebut nyaman dikendarai,tapi setelah beberapa bulan setelah sering dipakai,kenyamanan pun berkurang, nah itu tidak jauh beda dengan smartphone.

Jadi ada baiknya gunakan lah Android anda dengan bijak sesuai kebutuhan saja,karena apabila smartphone anda sering digunakan untuk kerja berat,tidak menutup kemungkinan ponsel anda akan hang atau mati total,Fatal kan, jadi ikutilah beberapa tips dari saya supaya Android anda aman dari bahaya, berikut tipsnya :
  1. Usahakan jangan menjalankan lebih dari satu aplikasi secara bersamaan,dengan begitu sistem tidak terlalu terbebani.
  2. Usahakan saat bermain game matikan sambungan data dan beralih ke mode pesawat,hal ini terbukti ampuh mengatasi ponsel cepat panas dan juga bisa menghemat baterai anda.
  3. Pada saat menggunakan smartphone android anda,usahakan jangan lebih dari 2 jam, berilah jeda misalnya setengah jam supaya android anda bisa me-refresh sistem sehingga pengolahan data menjadi lebih optimal
  4. Matikanlah aplikasi yang tidak diperlukan,banyak yang tidak tahu kalau masih banyak sekali aplikasi yang berjalan tanpa mereka sadari,untuk itu anda bisa mematikannya secara manual atau dengan aplikasi.
  • Baterai Rusak
Nah seperti yang tadi sudah saya jelaskan diatas,baterai juga menjadi salah satu penyebab android menjadi panas.Baterai yang mengalami kerusakan akan membuat perpindahan daya menjadi tidak stabil sehingga membuat kinerja dari android tidak stabil juga.Untuk itu,anda bisa mengecek terlebih dahulu keadaan baterai anda supaya masalah tersebut bisa teratasi.Cara mudahnya,anda bisa mencobanya dengan menjalankan smartphone anda dalam metode yang tidak terlalu berat,tunggu kurang lebih setengah jam,nah apabila baterai anda sudah mulai cukup panas,maka kemungkinan baterai anda mengalami kerusakan.
  • Sinyal atau Jaringan yang tidak stabil
Yang ini nih yang belum banyak orang yang tahu,kalau sinyal juga berpengaruh terhadap panas pada android. Mengapa hal tersebut bisa terjadi ? Begini mas dan mbak,salah satu bagian dari smartphone kita bekerja untuk menangkap sinyal yang ada,nah perangkat tersebut bekerja setiap saat untuk mengoptimalkan jumlah sinyal yang masuk pada ponsel,nah apabila dilingkungan kita sangat minim sinyal,maka perangkat ini akan bekerja 2 kali lebih berat dari biasanya (dilingkungan yang banyak sinyal nya).Saran saya,anda bisa menggunakan operator apa yang sinyal nya paling bagus didaerah anda.

Nah saya rasa itu saja beberapa sebab yang mengakibatkan android cepat panas.Nah apa untungnya sih jika ponsel kita tidak terlalu panas?? banyak sekali mas dan mbak,berikut beberapa keuntungannya :

Keuntungan Android yang tidak cepat panas

  1. Umur smartphone android kita akan lebih panjang
  2. Gadget kita akan terhindar dari bahaya seperti hang,mati total dan yang paling fatal adalah meledak.
  3. Kita menjadi lebih nyaman dalam menggunakannya.
Nah sekian artikel mengenai Penyebab Android Cepat Panas,semoga bisa bermanfaat bagi anda yang sedang mengalami permasalahan tersebut.
Baca Juga Yang baru dari kami Aplikasi android buatan Indonesia

Ini Lho Penyebab Android Cepat Panas Rating: 4.5 Diposkan Oleh: add

0 comments:

Post a Comment